Konsep motor M2 dari Pedro Marcondes...

Konsep motor tidak pernah stagnan dan berhenti dalam satu masa. Dari waktu kewaktu desain motor konsep selalu berkembang dalam mode maju yang selalu baru. Seperti konsep motor yang satu ini yang mengusung warna dominan hitam dan bentuk yang futuristik.
Konsep motor yang didesain oleh Pedro Marcondes ini diberi nama M2 electric racing motorcycle. Dengan warna dominan hitam dan bentuk yang tegas dengan sudut-sudut ototnya yang tampak di sekujur bodinya, konsep motor ini berhasil menarik banyak penggemar otomotif pengguna internet. Dan dengan warna biru bercahaya dibagian blok mesinnya, menegaskan bahwa konsep ini menggunakan sumber tenaga baru yang efektif, efisien dan ramah lingkungan dimasa depan nanti.

Konsep motor ini memiliki 6 buah cell yang dapat dengan mudah dilepas untuk diperbaiki, diganti maupun dibuang begitu saja. Namun sayangnya tidak ada kejelasan mengenai cell tersebut. Beberapa berspekulasi bahwa cell tersebut adalah seperti sebuah baterai yang lengsung memberi tenaga pada konsep motor masa depan ini. Sementara saya sendiri malah belum begitu paham yang dimaksud cell itu yang terletak pada bagian mana dari konsep motor ini. T.T



No comments:

Post a Comment

Followers