Jika Apple punya Siri, maka Android akan segera punya Robin..

Robin, aplikasi sejenis Siri untuk Android
Jika Apple punya Siri, maka Android akan segera punya Robin. Yaitu sejenis aplikasi asisten pribadi seperti Siri-nya Apple, tetapi diklaim akan lebih baik kinerjanya. Aplikasi ini akan mampu menerima perintah suara ataupun gesture untuk menjalankan gadget anda.
Robin milik Android ini akan membantu anda dalam navigasi, memberikan informasi parkir, real time traffic, cuaca, harga bensin, twitter feed, bahkan juga dapat membantu untuk memberikan saran kepada anda, serta mampu membacakan teks juga.
Robin saat ini masih dalam versi beta. Meskipun demikian, sampai saat ini belum ditemukan bug pada aplikasi ini. Saat ini anda pun sudah bisa mendownloadnya di Google Play Store secara cuma-cuma.
O iya, pada video demo nya dibawah ini, ternyata Robin juga bisa melucu loh!!! ^_^

No comments:

Post a Comment

Followers