BlackBerry 10 akan hadir dalam L-series dan N-series...

BlackBerry 10 akan hadir dalam L-series dan N-series...
gambar diambil dari : n4bb.com
BlackBerry 10, seperti yang kita tahu merupakan proyek terbaru dari RIM yang kabarnya baru akan diperkenalkan pada Agustus mendatang. Seperti biasa, sebelum perilisan suatu produk, rumor yang sengaja ataupun tidak sengaja disebarakn akan menjadi sebuah topik yang hangat untuk diperbincangkan.
Baru-baru ini informasi terkait spesifikasi BlackBerry 10 ini dibocorkan oleh N4BB, yaitu sebuah situs berbahasa asing yang secara khusus mengupas tentang BlackBerry. Situs ini secara cukup detail memberikan gambaran dari BlackBerry 10 seperti akan adanya L-series dan N-series dari BlackBerry terbaru ini.
Menurut situs tersebut BlackBerry L-series (sebelumnya disebut BlackBerry London) dikabarkan akan menggunakan layar HD 768×1280 pixel  dengan kerapatan 356 ppi dan ukuran lebar layar 55mm. Seri ini akan menggunakan full layar sentuh dan kemungkinan akan dirilis pada September mendatang..
Sedangkan untuk BlackBerry N series (sebelumnya disebut BlackBerry Nevada) akan menggunakan layar berresolusi 720×720 pixel dengan kerapatan 330 ppi dan lebar antara 52-53 mm. Seri ini akan menggunakan keypad fisik QWERTY dan kemungkinan akan dirilis pada kuartal pertama 2013.

No comments:

Post a Comment

Followers