PowerPot, panci untuk charger gadget...

PowerPot, panci untuk charger gadget
Pernah terbayang nggak dibenak anda, jika sebuah panci bisa digunakan untuk mengisi ulang baterai gadget anda??? Tentu hal yang sangat jauh dari angan-angan kita bukan??? Namun impossible is nothings ternyata benar-benar something sodara-sodara.
Setelah beberapa waktu lalu saya pernah membahas tentang kompor kayu yang bisa mengisi ulang baterai, kali ini PowerPot hadir sebagai panci yang bisa digunakan untuk hal yang serupa. Dengan menggunakan konverter yang menggunakan sistem thermoelectric power generation, PowerPot akan mengubah panas dari hasil pembakaran saat memasak menjadi sumber listrik. Sebuah kabel tahan api yang terpasang di bagian bawah panci ini akan menyalurkan panas menuju konverter untuk mengubahnya menjadi energi listrik yang bisa anda gunakan untuk mengisi ulang gadget anda.
PowerPot tersedia dalam beberapa ukuran dan model tergantung dengan seberapa besar daya yang dihasilkan. Semakin besar ukuran panci maka semakin besar pula energi listrik yang dihasilkan. Seperti PowerPot V(5 watts), PowerPot X (10 watts) dan PowerPot XV (15 watts). Dikatakan, untuk PowerPot ukuran kecil saja dapat mengisi ulang  handphone,  MP3 Player, dan sebuah LED dalam waktu bersamaan. Sedangkan yang besar mampu digunakan untuk mengisi ulang baterai laptop.

Rencananya PowerPot akan dilempar kepasaran dengan harga kisaran $125 atau sekitar satu juta dua ratusan untuk yang berdaya 5 watt. Namun sayangnya saat ini proses produksi masih terkendala oleh dana. Sehingga masih menunggu investor sebelum siap untuk diproduksi secara massal.
PowerPot, panci untuk charger gadget

PowerPot, panci untuk charger gadget

PowerPot, panci untuk charger gadget

No comments:

Post a Comment

Followers