Facebook Offers, layanan terbaru Facebook untuk pebisnis lokal...

facebook Offers
Facebook Offers merupakan sebuah layanan terbaru dari facebook yang memungkinkan halaman facebook digunakan untuk berpromosi langsung ke konsumen. Termasuk di dalamnya adalah memberikan hadiah dan promosi ke halaman berita pengguna Facebook. Layanan ini diperkenalkan pada awal Maret lalu.
Langkah ini diambil facebook sebagai wujud nyata dari facebook untuk masuk ke dalam pasar toko sosial yang saat ini di dominasi oleh Groupon dan LivingSocial. Mungkin kalau di Indonesia ya seperti Toko Bagus, Bhineka ataupun FJB Kaskus.
Facebook Offers bisa dibuat dengan gratis. Namun hanya akan mencakup ke konsumen yang terbatas. menurut pihak facebook, hal ini dilakukan agar pelaku bisnis tidak meninggalkan iklan reguler Facebook yang bisa mencapai seluruh pengguna facebook di seluruh dunia.Untuk cara kerjanya anda bisa langsung melihat pada video di bawah nanti.
Sayangnya Facebook Offers saat ini baru tersedia untuk pengguna facebook di Amerika saja. Itupun masih belum mencakup semua pengguna facebook di Amerika. Facebook Offers versi beta baru diluncurkan untuk beberapa klien yang ada di AS dan akan dilanjutkan secara terbatas ke para pebisnis di Singapura, Australia, Selandia Baru, Jepang, dan Turki.
Jika nanti Facebook Offers sudah masuk Indonesia, saya akan langsung mencobanya untuk mempromosikan virgin-waterfall ini, Right??? ^_^

No comments:

Post a Comment

Followers