Pemuda asal Kenya berhasil ciptakan chip yang dapat menghasilkan daya listrik dari gaya tekanan sepatu...

Anthony Mutua
Anthony Mutua, seorang pemuda asal Kenya, berhasil menciptakan sebuah chip unik yang dapat menghasilkan tenaga listrik dari gaya tekanan. Lalu bisa digunakan untuk apa Chip Kristal super tipis ini??? Ternyata dengan memanfaatkan tekanan kaki kita, chip ini dipasangkan di sol sepatu untuk kemudian menghasilkan cukup tenaga listrik yang bisa digunakan untuk mengisi ulang baterai handphone. Cerdas sekali bukan???
Ketika si pemakai sepatu melangkahkan kakinya, chip ini akan menghasilkan tenaga listrik dari setiap tekanan yang ditimbulkan. So, semakin cepat kita berjalan menggunakan sepatu ini kita akan memberikan tekanan yang lebih banyak kepada chip. Dengan kata lain semakin banyak kita melangkah, semakin besar tenaga listrik yang kita hasilkan.
Dan yang unik pada chip ini adalah, anda bisa secara langsung menyalurkan tenaga listrik yang dihasilkan oleh chip untuk mengisi ulang baterai anda melalui kabel ekstensi tipis yang terhubung dengan sepatu dan ponsel anda atau menggunakan tenaga listrik tersebut dalam waktu lain. Hal ini dimungkinkan karena chip ini selain bisa menghasilkan daya listrik ternyata juga dapat menyimpan daya listrik juga.

National Council of Science and Technology (NCST) kabarnya sudah menyediakan dana sekitar $6.024 untuk pengembangan dan produksi massal chip ini, Kemudian chip ini akan dijual dengan harga sekitar $46 dengan masa garansi 2,5 tahun. Ternyata ada penemu dari Afrika juga akhirnya, Keren!!! ^_^
Sepatu charger

No comments:

Post a Comment

Followers