Indonesia tengah bersiap untuk memasuki era komputasi awan atau Cloud Computing dunia. Bagi anda yang belum tahu apa itu Cloud Computing akan saya jelaskan senalar saya. Cloud Computing merupakan sebuah sistem komputer dimana semua data yang semestinya disimpan di hardisk, anda simpan di Internet. Nah siapkah Indonesia dengan sistem ini???
Banyak pihak yang menyatakan Indonesia sebenarnya masih belum siap untuk sistem Cloud Computing ini. Namun Telkom, sebagai salah satu penyedia jasa internet yakin bahwa Indonesia sudah. Oleh karena itu pihak Telkom bersiap untuk meluncurkan TelkomCloud.
Dua layanan utama TelkomCloud adalah Infrastucture as Service dan Software as Service. Infrastucture as Service adalah sebuah layanan dari TelkomCloud yang menyediakan layanan virtual server untuk penyimpanan data dan lainnya. Sedangkan Software as Service bisa dibilang baru dan secara teori sangat berguna untuk meningkatkan produktifitas. Demikian dikutip dari Beritateknologi.
Sebenarnya di kampus saya juga sudah menggunakan sistem yang mirip dengan ini sejak saya masuk pertama dulu tahun 2009. Di lab kampus, mahasiwa dianjurkan membuat folder penyimpanan sendiri yang disimpan di serverlab. Kemudian data tersebut dapat diakses dari lab lain dengan sistem LAN. Sehingga berpindah-pindah komputer pun tidak masalah karena data tidak disimpan di DATA D.
TelkomCloud sendiri menawarkan 2 buah jenis aplikasi layanan yaitu Basic Service Solution seperti email, kalender, akunting, HRD dan lainnya serta Customized Service Solution yang merupakan aplikasi yang lebih spesifik terhadap bidang usaha mulai dari e-Bengkel, e-Kelurahan, e-Hotel dan lainnya. Indonesia siap dengan sistem Cloud Computing???
No comments:
Post a Comment